Pembelajaran daring online atau pembelajaran jarak jauh sendiri mempunyai tujuan untuk memenuhi standar pendidikan dengan pemanfaatan teknologi informasi dengan menggunakan perangkat computer atau gadget yang saling terhubung antara para siswa dan guru maupun antara para mahasiswa dengan dosen sehingga melalui pemanfaatan teknologi tersebut proses kegiatan belajar mengajar bisa tetap terlaksana dengan baik.Pembelajaran daring tidak langsung menjadi solusi yang sempurna, dalam prosesnya muncul beberapa permasalahan. Permasalahan yang ada saat pembelajaran daring diantaranya seperti tidak bisa menepati waktu yang sudah dijadwalkan karena siswa beranggapan tidak dikontrol guru secara langsung. Selain itu, Sebagian siswa tidak mengumpulkan atau memberi laporan penugasan dengan waktu yang sudah diberikan. Bahkan, Sebagian siswa juga tidak mau tahu ataupun melaksanakan intruksi guru yang berakibat pada tidak adanya portofolio yang dinilaikan.Permasalahan pembelajaran daring banyak ditemukan mengenai fakta dalam proses pembelajaran yang sulit dilakukan. Diantaranya dalam pembelajaran jarak jauh merasa diberatkan dengan sarana dan prasarana yang seadanya. Hal ini juga dapat dilihat dari beberapa tanggapan mahasisiwa yang mengomentari sistem perkuliahan daring yakni permasalahan jaringan, dan mahalnya biaya paket data untuk digunakan dalam proses perkuliahan. Ada banyak pro dan kontra di kalangan mahasiswa mengenai metode pembelajaran yang dianggap efektif. Banyak mahasiswa yang beranggapan bahwa metode pembelajaran daring dianggap lebih menyenangkan karena dalam melakukan kegiatan belajar bisa dilakukan dimana pun dan kapan pun tanpa harus datang ke sekolah maupun ke kampus untuk mengikuti kegiatan. Beberapa guru ada yang hanya memberikan materi saja dan kebanyakan materinya bersifat monoton sehingga tidak sedikit siswa yang tidak mengerti materi tersebut dan sulit memahami rumus ketika tidak dijelaskan secara mendetail oleh guru, Ada kendala lain yang dialami oleh peserta didik yaitu materi yang diterima oleh tidak lengkap. Jika materi yang diterima peserta didik tidak lengkap, maka akan mengganggu proses pembelajaran.Minat belajar dapat diukur melalui beberapa indikator :Ketertarikan untuk belajar Apabila seseorang yang berminat terhadap suatu pelajaran maka. Ia akan rajin belajar dan terus memahami semua ilmu yang berhubungan dengan bidang tersebut, ia akan mengikuti pelajaran dengan penuh antusias.Perhatian dalam belajar Proses dalam belajar dimana seseorang merespon dari banyak rangsangan yang diterima dari lingkungan sekitarnya.Motivasi belajarDorongan atau daya penggerak yang berasal dari dalam diri sendiri maupun dari luar untuk melakukan aktivitas belajar sehingga menimbulkan perubahan dan hasil yang baik.
SUMBER:
https://id.linkedin.com/pulse/indonesia-edtech-mengubah-pendidikan-di-dengan-nyata-santoso
https://vcube.co.id/memanfaatkan-edutech-untuk-meningkatkan-mutu-pendidikan/