Wali Kota Bandar Lampung, Eva Dwiana, berencana mendirikan sekolah disabilitas gratis dalam waktu dua bulan untuk anak-anak berkebutuhan khusus berada di bawah naungan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) dan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bandar Lampung menyatakan, bahwa sekolah tersebut akan berstatus sebagai sekolah negeri dan akan berlokasi di daerah Tanjung Karang Barat (TKB), dengan kapasitas untuk menerima murid jenjang SD hingga SMA.
Menurut pernyataan Eva Dwiana, pendirian sekolah disabilitas ini bertujuan untuk memastikan bahwa anak-anak di Bandar Lampung dapat memperoleh pendidikan yang baik sesuai dengan hak mereka. Selain itu, ia juga menekankan pentingnya cinta dan kasih sayang dari orang tua kepada anak-anak. Pemerintah Kota Bandar Lampung telah menyiapkan anggaran sebesar Rp2 miliar untuk pendirian sekolah ini.
Sekolah disabilitas ini diharapkan dapat membantu sekitar 200 anak berkebutuhan khusus yang saat ini terdaftar di lembaga yang telah bekerja sama dengan pemkot. Eva Dwiana juga memastikan bahwa lokasi sekolah tersebut akan sangat aman bagi anak-anak disabilitas. Selain itu, pihaknya juga akan mempertimbangkan anak-anak disabilitas luar kota untuk bersekolah di tempat tersebut.
Pada peringatan Hari Anak Nasional, Wali Kota Bandar Lampung meminta semua orang tua mendukung anak-anak mereka dalam kondisi dan situasi apapun. Ia juga mengatakan bahwa penghargaan Kota Layak Anak yang diterima sebelumnya merupakan suatu bentuk apresiasi atas segala komitmen dan keseriusan para Gubernur, Bupati, Walikota, dan jajarannya yang telah serius berupaya menghadirkan wilayahnya yang aman bagi anak.
Sumber:
https://lampost.co/berita-pemkot-bandar-lampung-bakal-resmikan-sekolah-disabilitas.html